iklan

Resep Sambal Goreng Kentang Balado Ati Ampela Tanpa Santan

ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280

VidioMasakan - Resep sambal goreng kentang ati ampela ayam tanpa santan : Sambal kentang yang enak campur ati ampela ayam, bisa kita sajikan sebagai menu makan spesial sehari-hari maupun untuk acara prasmanan, bahkan acara-acara hajatan lainnya. Variasi cara membuat sambal goreng kentang tanpa santan menjadikannya cukup mudah dan praktis.

Akan tetapi walaupun sederhana, sambal kentang ini mampu memberikan sebuah hidangan dengan cita rasa yang sedap. Apabila ingin menikmati sensasi sambal goreng kentang yang pedas, kita bisa mengkombinasikan pemakaian cabe rawit merah atau cabai setan sebagai bagian dari bumbu halusnya, namun untuk menu hajatan sebaiknya tidak dibikin pedas.

Disamping bumbu yang digunakan, kombinasi bahan sambal goreng kentang juga sangat bervariatif. Bagi yang doyan pete, campuran pete juga merupakan pasangan serasi yang biasa dikombinasikan selain wortel dan buncis maupun udang, ikan teri ataupun telur puyuh. Pilih yang mana, tentu saja dikembalikan dengan selera masing-masing.

Resep bahan bumbu sambal goreng kentang

Kentang 300 gram
Ati ampela ayam 3 pasang
Pete 1 papan
Daun salam 2 lembar
Serai 1 batang digeprek
Lengkuas 2 cm digeprek
Air 100 ml
Garam 1/2 sdt
Gula pasir 1/2 sdt
Kaldu bubuk 1/4 sdt
Minyak secukupnya untuk menggoreng dan menumis
Bawang goreng untuk taburan

Bumbu yang dihaluskan :

Cabe merah besar 3 buah
Cabe merah keriting 6 buah
Bawang merah 4 butir
Bawang putih 3 siung
Jahe 2 cm
Kemiri 4 butir

Resep membuat sambal goreng kentang

Kupas kulit kentang, cuci bersih dan dipotong-potong bentuk dadu atau sesuai selera. Selanjutnya goreng dalam minyak panas hingga matang, angkat dan tiriskan dari minyak.

Ati ampela juga dibersihkan, lalu rebus dengan air secukupnya hingga matang. Angkat dan tiriskan serta potong-potong bentuk dadu atau menurut keinginan.

Panaskan sedikit minyak, masukkan bumbu halus, serai, daun salam, lengkuas, dan pete, lalu tumis dan aduk-aduk hingga harum. Tuang air, aduk rata lalu masukkan potongan ati ampela dan kentang goreng.

Tambahkan garam, gula pasir dan kaldu bubuk, aduk rata serta masak hingga kuah meresap dan mengering. Matikan api, lalu angkat dan siap untuk dihidangkan beserta taburan bawang goreng.

Sumber: Homeresep.com

ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90

0 Response to "Resep Sambal Goreng Kentang Balado Ati Ampela Tanpa Santan"

Posting Komentar